Pages

Senin, 25 November 2013

4 Keinginan Dasar Wanita Yang Harus Diketahui Pria



Tahukah kamu, bahwa sebagian besar hubungan percintaan yang selalu di warnai dengan pertengkaran dan ketidakharmonisan selalu disebabkan oleh ego dan ketidakmampuan pria memahami keinginan wanita. Buntutnya, bukan tidak mungkin hubungan cinta yang selama ini dibina, apalagi sudah memasuki jenjang pernikahan, akan hancur berantakan karenanya.

Selain itu, pria selalu mengedepankan logika dibandingkan rasa, yang memang selalu mendasari setiap perbuatan dan keinginan wanita. Maka wajar saja jika logika pada pria selalu berbenturan dengan rasa yang dipunyai wanita. Rasa ini juga yang menyebabkan wanita memiliki beragam keinginan yang sulit untuk diterima pria.

Walaupun begitu, setidaknya ada 4 Keinginan Dasar Wanita Yang Harus Diketahui Pria agar hubungan percintaan yang telah dibina tidak goyah karenanya, ataupun bisa Menjaga Pernikahan Tetap Langgeng dan Bahagia bagi pasangan yang telah memasuki jenjang pernikahan. Dan berikut adalah 4 Keinginan Dasar Wanita Yang Harus Diketahui Pria:

WANITA INGIN MERASA NYAMAN
Kata nyaman disini tidak hanya berarti si wanita merasa nyaman ketika berada di dekat kamu, tapi juga sebaliknya. Wanita akan juga menilai dan mengavaluasi seberapa nyaman kamu ketika berada di dekat dirinya. Ketika wanita sudah mendapatkan tingkat kenyamanan dan titik temu dari kedua sisi rasa nyaman ini, maka otomatis wanita akan membuka diri secara emosional, mental dan fisik.

WANITA MENGINGINKAN KUALITAS BUKAN KUANTITAS
Seorang wanita pastinya sangat menyukai pria yang memiliki harta banyak dan mapan. Namun jika ada 2 pria yang demikian, yang salah satunya memiliki kualitas di mata wanita, maka ia lebih mementikan kualitas dibandingkan harta atau kuantitas yang ada. Kualitas dimata wanita adalah pria yang tampil beda dan tahu apa yang dia inginkan, bertanggung jawab, dan berjiwa pemimpin. Menjadikan dirinya sebagai subjek, bukan hanya sekedar objek untuk memamerkan kemapanannya.

WANITA MENGINGINKAN PETUALANGAN SECARA EMOSIONAL
Sebagai pria, jangan pernah kamu hanya pandai memamerkan bahasa kata saja di depan wanita. Mungkin wanita bisa tersenyum, tapi tidak menutup kemungkinan di hatinya akan berkata "nyebelin". Ketika kamu berkata "I Love You", maka cobalah untuk memegang tangannya dengan kesungguhan agar ia ikut secara emosional dalam cerita tersebut bukan hanya sekadar memancing rasa terkesan atau kagum saja. Hasilnya akan sangat berbeda ketika kamu hanya sekedar mengucapkannya.

WANITA MENGINGINKAN PRIORITAS
Hal inilah yang terkadang sangat sulit diterima pria. Wanita selalu ingin menjadi yang tertinggi dalam daftar segala hal termasuk juga menjadi yang paling prioritas di atas aktivitas pria itu sendiri. Agar bisa memenuhi Keinginan Dasar Wanita ini, maka sejak awal pria memang harus memahami betul bahwa cinta memang butuh pengorbanan yang harus kamu lakukan dengan kata "suka" dan "bahagia".


0 komentar: